Ratu Sakti | Subang, 21 April 2025.
Futsal Championship #3 antar SD/MI Se-Wilayah Kabupaten Subang dan Indramayu telah digelar di kampus SMPN 1 Pusakanagara dan telah resmi dibuka oleh wakil kepala sekolah bidang kesiswaan di musim ini.
Ketua panitia Futsal Championship Tiga yakni Bu Eva Muzdalifah, S.Pd. menyampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam Kegiatan ini. Insyaallah, kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 21 April 2025 hingga 24 April 2025 mendatang. Sebanyak 32 peserta dari jenjang sekolah SD dan MI di wilayah Subang dan Indramayu telah ikut serta dalam Futsal Championship #3.
Bapak Agus Syarif Hidayat, S.Pd. dalam sambutanya mewakili kepala sekolah yang berhalangan hadir karena ada tugas kedinasan. Beliau mengatakan :
" Kami sampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat. Dalam hal ini kami sangat mengapresiasi atas dukungan dan kerjasamanya dari Dinas pendidikan Kabupaten Subang yang diwakili oleh Ketua PGRI Kec. Pusakanagara, Polsek Pusakanagara, Komite sekolah, Para Kepala Sekolah SD/MI, para guru, panitia, guru pendamping, wasit dan peserta serta tamu undangan yang hadir di kesempatan ini".
Tidak hanya itu, dalam kesempatan sambutannya beliau juga menekankan bahwa :
" Turnamen Futsal Championship Tiga ini bukan hanya sekedar perlombaan belaka. Tetapi, merupakan pembinaan karakter, menanamkan nilai sportivitas, kerja sama, dan semangat pantang menyerah dalam diri siswa".
Di akhir sambutannya beliau berharap: turnamen Ratu Sakti Futsal Championship antar siswa SD dan MI Se-Wilayah Kabupaten Subang dan Indramayu ini terus berlanjut di tahun-tahun selanjutnya guna memperkuat tali silaturrahmi antar sekolah, mencetak generasi muda yang sehat, kuat dan berbudi pekerti yang luhur.
Keringat telah melintas di mata dan pipi peserta Futsal Championship #3 dengan semangat menggebu-gebu ingin segera bertanding. Akhirnya go-ong telah di pukul dan memantulkan suaranya yang menggema menandakan Ratu Sakti Futsal Championship Tiga Tahun 2025 resmi di buka. Para hadirin pun bertepuk tangan dan bersorak-sorai penuh riang gembira.
Selain itu, Di moment Futsal Championship Tiga beberapa siswa membuat stand bazar makanan dan pernak pernik hasil kerajinan karya kegiatan P5. Siswa-siswi hilir mudik mencari jajanan dan makan yang dijajakan di stand-stand bazar.
Lihat video kegiatan Futsal Championship 3
Oleh : Admin
0 Comments:
Post a Comment